DEN Gelar ETCE 2023

Jakarta, 18/10/2023. Dewan Energi Nasional (DEN) secara resmi menggelar kegiatan Energy Transition Conference & Exhibition (ETCE) 2023 dengan tema "Kolaborasi Mewujudkan Transisi Energi Menuju Net Zero Emission 2060" bertempat di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Pada acara pembukaan hadir Anggota DEN dari Pemerintah yaitu Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Suharso Monoarfa dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Anggota DEN dari Pemangku Kepentingan yaitu Herman Darnel Ibrahim, Satya Widya Yudha, Eri Purnomohadi, Ketua Komis VII DPR RI Sugeng Suparwoto, dan Sekretaris Jenderal DEN Djoko Siswato.

ETCE 2023 merupakan acara rutin tahunan DEN sejak tahun 2022 dan tahun ini menggandeng Majalah Listrik Indonesia (MLI) serta bertujuan untuk mengumpulkan pemangku kepentingan, pemerintah daerah, pelaku usaha, dan pemimpin di bidang energi dalam Konferensi dan Pameran Transisi Energi tahun 2023. Kegiatan ini mencakup serangkaian seminar, pameran, dan pemberian Anugerah DEN 2023.

Dalam sambutannya, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Suharso Monoarfa mengatakan ketahanan dan transisi energi merupakan dua fokus kunci dalam kebijakan pembangunan sektor energi ke depan, yang diharapkan dapat mencapai target net zero emission 2060.

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar menyatakan partisipasi semua pihak menjadi kekuatan Indonesia di antara negara-negara di dunia dalam aksi iklim global dan menjadi kontribusi yang sangat berarti untuk aksi iklim termasuk menyongsong COP28 Dubai.

Anggota DEN Herman Darnel Ibrahim menyampaikan pilihan tema transisi energi menjadi perhatian besar DEN karena merupakan bagian penting dalam perubahan Kebijakan Energi Nasional (KEN) yang disusun oleh DEN.

Dalam laporannya Sekretaris Jenderal Djoko Siswanto mengatakan ETCE 2023 dibagi menjadi tiga bagian, yakni pameran transisi energi, seminar transisi energi dan malam anugerah DEN. Malam anugerah DEN merupakan malam puncak acara yang akan dilaksanakan pada Jumat 20 Oktober 2023, dimana akan dilaksanakan pemberian anugerah DEN untuk 7 kategori kepada daerah dan tokoh energi (Teks: MM, Infografis: OT, Editor: DR)

Bagikan ini